Sepak bola merupakan salah satu olahraga yang mempunyai banyak sekali momen dan catatan luar biasa. Anda bisa melihat sumber ngeboladunia untuk melihat berbagai macam informasi menarik seputar dunia sepak bola.
Berbicara tentang catatan luar biasa, pasti setiap kompetisi mempunyai rekornya masing-masing. Namun, beberapa rekor dari rekor tersebut diantaranya sangatlah monumental dan bahkan sulit untuk dilewati oleh pemain bola saat ini.
Tidak heran, statistik tersebut banyak mejadi bagian penting para pemain bola legendaris. Penasaran apa saja rekor fantastis tersebut? Langsung saja simak penjelasan selengkapnya pada ulasan di bawah ini.
Rekor Fantastis Sepak Bola yang Sulit Dipecahkan
Dari berbagai torehan fantastis para pemain dunia, terdapat beberapa yang mungkin rasanya sangat sulit untuk dipecahkan atau bahkan diulang. Berikut ini adalah informasi tentang rekor-rekor tersebut.
1. Goal Terbanyak Piala Dunia: Miroslav Klose (16 Goal)
Piala Dunia merupakan pentas paling dinanti dan penuh gengsi dalam dunia sepak bola. Setiap pemain memimpikan untuk dapat mengikuti turnamen 4 tahunan tersebut demi memperjuangkan gengsi dari negaranya masing-masing.
Pada ajang tersebut, Miroslav Klose asal Jerman menorehkan tinta emas dengan mencetak rekor sebagai pemain dengan goal terbanyak Piala Dunia dengan 16 goal. Ia berhasil melewati rekor sebelumnya dari striker andalan Brazil, Ronaldo Nazario, yang mencatatkan 15 goal.
Hal yang menjadi perhatian dalam rekor tersebut adalah dibutuhkan konsistensi untuk dapat mencatatkan rekor tersebut. Klose berhasil tampil apik serta konsisten pada beberapa edisi Piala Dunia yang diikutinya.
Melihat perkembangan kondisi pemain modern saat ini, sepertinya cukup sulit bagi seorang pemain untuk bisa tampil di ajang dunia tersebut hingga lebih dari tiga edisi. Oleh karena itu, rekor ini dirasa cukup sulit dipatahkan untuk sekarang.
2. Goal Terbanyak Pentas Internasional: Cristiano Ronaldo (125 Goal)
Masih tentang rekor goal, Cristiano Ronaldo menjadi top skor di kancah level internasional. Bersama timnas Portugal, mega bintang yang meraih sukses bersama tim top Eropa tersebut berhasil mencetak 125 goal per Maret 2025.
Ronaldo berhasil melewati rekor sebelumnya yang dipegang oleh Ali Daei dari Iran dengan 109 goal. Rekor ini dianggap sulit untuk dilampaui karena dibutuhkan ketahanan fisik kuat serta konsistensi seperti Cristiano Ronaldo.
Mendekati usia 40 tahun, Ronaldo masih mampu menunjukkan kualitasnya sebagai juru gedor Portugal secara konsisten. Dengan ketatnya kompetisi bola dunia saat ini, rasanya akan sangat sulit bagi pemain mana pun untuk melewati rekor ini.
3. Goal Terbanyak La Liga: Lionel Messi (474 Goal)
Pemain bintang asal Argentina, Lionel Messi, juga mempunyai beberapa rekor mencengangkan dalam dunia sepak bola modern. Ia berhasil dinobatkan sebagai pemain dengan goal terbanyak di La Liga setelah berhasil mencatatkan 474 goal selama membela Barcelona.
Messi sendiri telah bermain sebanyak 17 musim La Liga dengan setiap musimnya selalu konsisten mencetak goal bagi Barcelona. Seperti halnya Cristiano Ronaldo, Messi juga mempunyai konsistensi tinggi selama bermain di La Liga.
Jumlah goal terbanyak La Liga ini sepertinya sulit dipecahkan karena diperlukan tingkat konsistensi tinggi dalam mencetak goal. Meskipun kini Messi telah meninggalkan Barcelona dan membela Inter Miami, sepertinya rekor tersebut masih akan terus bertahan dalam waktu lama.
4. Penampilan Terbanyak di Serie A: Gianluigi Buffon (657)
Penjaga gawang legendaris Italia mempunyai rekor jumlah penampilan terbanyak sepanjang bergulirnya Serie A dengan total 657 penampilan. Buffon menjalani debut profesional-nya di tahun 1995 sampai dengan 2021.
Ia menghabiskan waktu hingga hampir dua dekade dengan seragam Juventus. Sebagai seorang penjaga gawang, Buffon menunjukkan kualitas fisik serta penampilan konsisten dalam setiap penampilannya di Liga Italia.
Bersama Juventus, Buffon berhasil meraih banyak sekali gelar juara liga ataupun Copa Italia. Dengan prestasinya tersebut, tidak heran jika Ia begitu dicintai oleh semua fans Juventus dan juga masyarakat Italia.
Rekor penampilan terbanyak milik Buffon ini sepertinya cukup sulit untuk dilampaui pemain lainnya. Pasalnya, persaingan di Liga Italia saat ini terbilang cukup kompetitif sehingga dibutuhkan performa mumpuni serta konsistensi untuk bisa memainkan 600 laga lebih.
5. Penampilan Terbanyak Liga Inggris: Ryan Giggs (802)
Rekor berikutnya adalah pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Liga Inggris yang dipegang oleh Ryan Giggs. Ia berhasil menjalani 802 pertandingan selama menjalani karier di liga Inggris bersama Manchester United.
Jumlah tersebut sekaligus menjadi bukti bahwa Ia merupakan pemain loyal dan profesional kepada tim berjuluk “Setan Merah” tersebut. Selain mencatatkan penampilan yang banyak, Giggs juga meraih berbagai prestasi termasuk 13 gelar Liga Inggris dan Liga Champions.
Melihat kompetisi Liga Inggris sekarang, rasanya rekor dari Giggs akan sulit dipatahkan. Hal itu karena kualitas liga yang terus meningkat, kebanyakan pemain juga jarang yang meneken kontrak dalam jangka panjang sehingga sangat mungkin untuk berpindah liga.
Selain itu, masalah konsistensi juga menjadi faktor utama untuk dapat memecahkan rekor Giggs ini. Bagi pemain yang ingin memecahkan rekor tersebut, dibutuhkan performa konsisten selama bermusim-musim supaya tetap mendapatkan kepercayaan menit bermain di liga.
Berbagai macam rekor dalam sejarah sepak bola di atas menunjukkan bahwa ada beberapa pemain yang memilih pencapaian luar biasa. Kebanyakan rekor fantastis tersebut bisa diraih dengan konsistensi tinggi dan performa fisik prima sehingga tetap bisa bersaing pada level tertinggi dalam jangka waktu lama.
Meski saat ini pemain bola terus bermunculan dengan talenta luar biasa, namun rekor-rekor di atas tetap menjadi sebuah tantangan besar untuk bisa dipatahkan. Patut kita nantikan bersama, apakah di masa mendatang akan ada pemain yang bisa melampaui rekor-rekor fantastis tersebut.